PENGUMUMAN

Mulai 25 September 2011, KeSEMaTOUR tidak akan diupdate lagi, karena telah berafiliasi dengan CV. KeMANGI. Untuk mengetahui paket wisata dan pelatihan mangrove terbaru kami, silahkan melihat dan memesannya secara online di CV. KeMANGI. Klik di sini.

Kamis, 09 Juni 2011

Tentang Kami

KeSEMaTOUR adalah usaha jasa tour KeSEMaT, yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat luas yang berminat berkeliling berwisata dan merasakan pelatihan mangrove ke area kerja KeSEMaT dan berbagai lokasi mangrove di pesisir Jawa khususnya dan pesisir Indonesia umumnya, bersama dengan para KeSEMaTER.

Kami memiliki tour guide mangrove berpengalaman yang selama kurang lebih sepuluh tahun terakhir, telah berkeliling ke berbagai pelosok kawasan mangrove di pesisir Indonesia, yang memiliki keunikan dan kekhasan tersendiri.

KeSEMaTOUR menawarkan berbagai paket wisata dan pelatihan mangrove yang menarik, untuk mengisi hari libur Anda. Paket wisata dan pelatihan mangrove berkonsep mangrove ecotourism ini, akan mengajak Anda untuk belajar tentang teknik dasar identifikasi, pembibitan, penanaman, penyulaman mangrove sekaligus bertemu dengan masyarakat pesisir Indonesia dengan beragam budaya, adat istiadat dan suku bangsa.

Tak hanya itu, flora dan fauna mangrove nan menawan, telah siap menyambut Anda untuk mempertontonkan keindahannya. Tunggu apalagi. Hubungi kami segera, dan kami akan menghadirkan nuansa eksotisme-mangrove ke hadapan Anda.

Artikel Menarik Lainnya

2 komentar:

Anonim mengatakan...

rame sekali blog nya y ..
agak di simpel in desainnya dong . . .

KeSEMaT mengatakan...

@Anonim : Disengaja, Mas/Mbak Anonim. Biar rame dan lebih provokatif, karena kami memang mencoba berkampanye dengan konsep dan desain yang provokatif.

Semoga bsia diterima, ya.

Tertarik berwisata bersama kami? Dipersilahkan menghubungi CP KeSEMaTOUR. Semangat MANGROVER! :-)

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. KeSEMaTOUR . All Rights Reserved
Beranda | Tentang Kami | Paket Wisata | Paket Pelatihan | Reservasi | Testimonial | Jaringan | Kontak
Design by Herdiansyah . Published by Borneo Templates